Memantau hutan di mana saja.
Forest Watcher adalah aplikasi ponsel yang dirancang untuk pemantauan hutan secara daring yang dinamis dan sistem peringatan luring serta peninjauan lapangan dengan Global Forest Watch (GFW). Forest Watcher memudahkan pengguna mengakses data perubahan hutan GFW melalui perangkat ponsel jenis apapun, melakukan navigasi area untuk mendeteksi perubahan, dan mengumpulkan informasi tentang apa yang mereka temukan, tanpa harus bergantung pada konektivitas.konektivitas.
Aplikasi ini menghadirkan solusi terjangkau dan mudah digunakan untuk: secara cepat mengidentifikasi area patroli atau investigasi lapangan; mengumpulkan bukti perubahan hutan dari lapangan; memakai data yang terkumpul untuk melakukan pengelolaan berbasis bukti dan pengambilan keputusan konservasi; dan memeriksa hasil analisis penginderaan jauh di lapangan.
Fitur:
* Menentukan area pemantauan yang diinginkan, hingga 20.000 km persegi
* Menyimpan berbagai data perubahan hutan dari satelit, seperti informasi peringatan deforestasi yang nyaris seketika, ke dalam perangkat ponsel Anda
* Menampilkan lapisan kontekstual, misalnya Kawasan Lindung dan wilayah Konsesi Kayu, atau mengunggah data khusus lainnya
* Menginvestigasi peringatan di lapangan dan mengumpulkan informasi (termasuk lokasi titik GPS dan foto) menggunakan format yang ada dan bisa disesuaikan
* Mengkaji, menganalisis, dan mengunduh data yang dikumpulkan dengan aplikasi
* Rute pelacakan untuk menyelidiki peringatan deforestasi
* Bagikan lansiran, area, rute, laporan, lapisan kontekstual, dan ubin peta dasar atau semua konten aplikasi sekaligus.
* Mengelola tim dan hal lain dengan aplikasi tambahan khusus desktop di forestwatcher.globalforestwatch.org
Jika Anda mengalami masalah saat mengunduh atau menggunakan aplikasi, silakan buka materi ''how to'' kami. Apabila masalahnya belum terpecahkan juga, silakan kontak kami di forestwatcher@wri.org.kami di forestwatcher@wri.org.
Untuk pertanyaan atau saran lainnya, silakan kontak kami di forestwatcher@wri.org.
Syarat dan ketentuan selengkapnya bisa dibuka di http://www.globalforestwatch.org/terms.